HOBIKU

MARI BERMAIN MUSIK

Tuesday, August 29, 2006

KELEBIHAN KEYBOARD CASIO WK

Anda sering memperhatikan group band dilayar TV...! atau menyaksikan aksi player organ tunggal/ solo organ. Lihatlah merek kyboard apa yang mereka pakai. Korg, Roland, Technics dan Yamaha adalah merk yang mereka pakai. Dihajatan kampung pun biasanya hanya merk-merk diatas yang kebanyakan dipakai. lalu kemana keyboard merk Casio dipakai.


Bagi sebagaian masyarakat Indonesia (mungkin lo....) merk Casio lebih pas untuk merk kalkulator atau jam tangan. Maka jangan heran kalau keyboard merk tersebut jarang muncul (bahkan belum pernah saya melihat ) mengiringi group musik profesional. ya...... selain terkesan murahan memang ada beberapa kelemahan keyboar tersebut jika disandingkan dengan merk-merk ternama. salah satu kelemahannya adalah suara yang kurang natural dan keras (atos bhs jawanya) Selain itu untuk membuat style juga tidak segampang merk terkenal lainnya.

Tapi bagi anda pemilik keyboard Casio (termasuk saya) jangan berkecil hati....... Ternyata keyboard Casio WK 1800 milik saya juga milik anda mempunyai kelebihan yang belum dimiliki oleh keyboard merek lain. Anda pingin tahu.........? ini jawabannya (menurut versi saya) :
  1. harga baru dengan fasilitas yang sama dengan keyboard lain sangat jauh berbeda. Casio membandrol harga murah (tapi ngga murahan lo.....) dan sangat terjangkau.
  2. Harga purna jual juga sangat bagus. saya membeli Casio WK 1800 tahun 2004 seharga Rp. 2.800.000,-. Saat ini harga pasaran bekas antara Rp. 2.000.000 - 2.800.000,- (kan untung pakai, coba kalau sewa..!)
  3. Casio WK 1800 bisa membaca style merk Technics dan Roland dengan bantuan disket converter (anda mau ... bisa hubungi saya). fasilitas ini hanya Casio yang bisa.
  4. Song /midi bisa baca dari semua merk keyboard (semua juga tahu... he ... he.... he..)
  5. dan terakhir, dengan memainkan alat musik ini bisa merangsang otak kanan dan kiri anak anda yang pada masa pertumbuhan agar lebih kreatip dan inovatip (he he... kayak ilmuwan aja) 
Fakta ini harus saya ungkapkan..... tujuannya agar kami-kami pemilik keyboard Casio ngga minder lagi. betul...... betul......... betul

0 Comments:

Post a Comment

Subscribe to Post Comments [Atom]

<< Home